Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kegiatan MPLS SD/MI KURIKULUM MERDEKA TAHUN AJARAN .2023-2024

Kegiatan MPLS SD/MI KURIKULUM MERDEKA TAHUN AJARAN .2023-2024
Kegiatan MPLS di Salah Satu SDN Kab. Bogor

Kegiatan MPLS SD KURIKULUM MERDEKA TAHUN AJARAN .2023-2024 | Banyak sekolah sekarang menggunakan kurikulum yang juga dikenal dengan Kurikulum Merdeka atau Kurikulum 2022.

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan kegiatan wajib bagi setiap satuan pendidikan baik  SD, SMP, SMA maupun SMK.  Tujuan dari kegiatan MPLS adalah untuk mendidik siswa baru tentang semua aspek sekolah. Induksi tidak hanya terbatas pada siswa baru  atau senior dan guru tetapi juga mencakup bagian lain termasuk program induksi, sarana dan prasarana sekolah, metode pembelajaran, penanaman kepercayaan dan pelatihan.
 

Tentunya bagi sekolah yang telah menetapkan kurikulum merdeka, implementasi MPLS juga mencakup materi yang diberikan atau dipelajari kepada siswa baru. 

Tujuan dari kegiatan MPLS  

untuk membantu siswa beradaptasi dengan lingkungan sekolah yang baru. Pendahuluan membahas keselamatan, kondisi lingkungan, sarana prasarana pembelajaran dan kondisi sosial sekolah. Oleh karena itu, diharapkan setelah menyelesaikan kegiatan MPLS, siswa akan terbiasa dengan kondisi lingkungan sekolah.

Selain mencoba memahami status sekolah pelaksana MPLS, juga membantu mendorong kreativitas, akuntabilitas, interaksi sosial, pengembangan intelektual dan kegiatan yang menggali pemberdayaan diri siswa.

Apa itu MPLS?  

MPLS adalah singkatan dari Pengenalan Lingkungan Sekolah. Selama ini, para siswa mengenal semua keadaan, situasi, budaya dan lingkungan sekolah.

 
Materi dasar MPLS berdasarkan profil siswa pancasila. Bagi siswa sekolah dasar kelas satu, hari pertama masuk sekolah adalah momen yang paling ditunggu. Reaksi siswa bervariasi setelah belajar mereka memasuki sekolah dasar untuk pertama kalinya, termasuk ketakutan, kegembiraan, keraguan, dan rasa ingin tahu.
 

Berapa lama MPLS?  

Waktu MPLS untuk Siswa Baru
Kegiatan MPLS SD KURIKULUM MERDEKA TAHUN AJARAN .2023-2024

MPLS dapat berlangsung selama tiga hari hingga seminggu, tergantung kebijakan masing-masing sekolah. Inti dari kegiatan ini bukanlah durasinya, tetapi efisiensi dan cara pencapaian tujuan utama, yaitu. H. siswa mengenali lingkungan belajar barunya.  

 Kegiatan MPLS SD KURIKULUM MERDEKA TAHUN AJARAN .2023-2024

Berikut adalah Materi dan Kegiatan MPLS Jenjang SD Berbasis Profil Pelajar Pancasila untuk siswa kelas 1 sekolah dasar ataupun MI yang bisa diterapkan.

Ide-ide ini disusun sedemikian rupa namun bukan merupakan sesuatu yang tidak dapat diubah. Silahkan memodifikasi sesuai kebutuhan 

Senin 17 Juli 2023 - BUDDY PROGRAM

Kakak kelas menjadi pendamping adik kelas yang baru saat mengenal lingkungan sekolah.

Kegiatan :

  • Kakak kelas mendampingi kelas 1 baru berkeliling sekitar sekolah untuk mengenal lingkungan sekolah, teman, dan guru. 
  • Buddy program bertujuan untuk mengurangi perundungan di sekolah. Keterlibatan kakak kelas akan melatih untuk bertangung jawab serta memberikan rasa nyaman dan aman kepada adik kelas.

Dipersiapkan
Kakak kelas 3,4,5 Name tag kelas 1 Daftar nama kelas 1

Selasa 18 Juli 2023 - MEMBUAT  GALERI DIRI SISWA DAN GURU

Siswa membawa foto kesukaan mereka. Sebelum ditempelkan di dinding galeri, anak dan guru menceritakan bergantian mengapa memilih foto tersebut (circle time)

Kegiatan 

  • Siswa diminta membawa foto dari rumah yang paling dia sukai
  • Kemudian anak diminta menceritakan foto apa itu? Mengapa dia menyukai foto tersebut? Lakukan kegiatan tersebut secara bergantian
  • Setelah semua selesai menceritakan, semua foto ditempel pada galeri foto di kelas

Dipersiapkan
Foto dan Zona galeri Kelas

Rabu 19 Juli 2023 - KESEPAKATAN KELASKU

Kelas Impian (membuat kesepakatan kelas bersama - sama), Membuat Zona-Zona Kelas Memilih Pengurus Kelas dengan bermain peran (Role Play)

Kegiatan :  

  • Berdiskusi dengan anak-anak tentang bagaimana kelas yang diimpikan dan diinginkan oleh anak- anak.
  • Setelah mendapatkan kesepakatan, ditulis dan ditempelkan pada dinding kelas agar bisa dibaca dan diterapkan setiap hari
  • Kemudian, membuat zona-zona sesuai kesepakatan bersama.
  • Terakhir adalah memilih pengurus kelas dengan bermain peran sederhana

Dipersiapkan
Kertas Lipat, Gunting dan Lem

Kamis 20 Juli 2023 - SEKOLAHKU, RUMAHKU

Mengenal sekolah dengan permainan trasure hunt, melakukan misi berpetualang di sekolah. Permainan menjadi bajak laut, mencari harta karun

Kegiatan : 

  • Guru menjelaskan aturan permainan treasure hunt atau mencari harta karun
  • Anak-anak mengikuti petunjuk dan arahan yang telah diberikan. Mereka bekerja dalam tim, berkomunikasi, dan menggunakan pemecahan masalah guna mencapai tujuan akhir
  • Setelah anak-anak mencapai tujuannya, guru memberikan hadiah atau penghargaan atas upaya yang telah mereka selesaikan.

Dipersiapkan :
Peta harta karun Harta karun (Reward)

Jum"at 21 Juli 2023 - ZONA EMOSI

Melakukan aktivitas dan permainan sederhana tentang emosi. Diharapkan anak bisa menyadari emosi mereka dan diri mereka melalui permainan sederhana

Kegiatan : 

  • Guru memberikan kartu bergambar tentang emosi, kemudian guru meminta anak menunjukan ekspresi emosi tersebut, lalu anak lain menebak ekspresi apa itu.
  • Setiap anak akan menulis pesan positif atau ucapan selamat dalam kartu kertas untuk teman sekelas mereka secara rahasia. Kartu-kartu tersebut kemudian dikumpulkan dan dibagikan kepada siswa secara acak. Siswa akan membaca kartu yang mereka terima dan mencoba menebak siapa yang memberikan kartu itu kepada mereka.

Dipersiapkan :
Kartu emosi dan Kertas Memo

Sabtu 22 Juli 2023 - SEKOLAH IMPIAN

Mengajak orang tua untuk menggambarkan sekolah impian untuk anak-anak
mereka. Lalu merefleksikannya serta membagikannya

Kegiatan : 

  • Orang tua menuliskan harapan atau impian nya, sekolah yang bagaimana yang diinginkan oleh orang tua untuk anak-anaknya. Kemudian mengajak peran serta orang tua dalam mewujudkan harapan-harapan itu.
  • Mengajak orang tua untuk terlibat dalam pembelajaran (1 hari belajar dari orang tua). Guru mengajak orang tua dalam kegiatan keterampilan kreatif, orang tua membantu anak untuk membuat keterampilan lukisan sederhana atau membuat pigora foto sederhana.

Dipersiapkan :
Manik-manik, Kertas Memo dan Cat Lukis
 

Tujuan dari diadakan kegiatan MPLS 

  • untuk membatu peserta didik dalam beradaptasi dengan kondisi lingkungan sekolah yang baru. Pengenalan itu mencakup aspek keamanan, kondisi lingkungan, sarana prasarana belajar dan keadaan sosial sekolah. Maka setelah kegiatan MPLS selesai diharapkan peserta didik sudah terbiasa dengan kondisi lingkungan sekolah.

  • Selain bertujuan untuk pengenalan terhadap kondisi sekolah pelaksanaan MPLS juga berfungsi sebagai penumbuh kembangan kreativitas, rasa tanggung jawab, interaksi sosial, pengembangan spiritual dan kegiatan yang menggali potensi diri peserta didik.

kami sajikan untuk MPLS Tingkat SD/MI Progam Merdeka Belajar/Kurikulum Merdeka Aksi Nyata Sebagai Berikut :

PROJECT KOLABORASI SISWA

Penelitian Lingkungan, Pemetaan Lingkungan Program Daur Ulang

Kegiatan :

1 Penelitian Lingkungan

Bagilah siswa ke dalam kelompok-kelompok kecil dan minta mereka untuk melakukan penelitian tentang lingkungan sekitar sekolah. Mereka dapat menyelidiki tumbuhan, hewan, jenis-jenis batu, cuaca, atau aspek lingkungan lainnya. Setiap kelompok dapat memilih topik yang berbeda dan mengumpulkan informasi menggunakan sumber daya yang tersedia, seperti buku. Setelah itu, mereka dapat berbagi temuan mereka dalam bentuk tulisan atau gambar sederhana.
Dipersiapkan :
Buku Tulis dan Buku Gambar

2 Pemetaan Lingkungan

Siswa dapat bekerja sama untuk membuat peta lingkungan sekolah. Mereka dapat mengamati dan mencatat lokasi penting di sekitar sekolah, seperti ruang kelas, kantin, dan lain sebagainya. Setelah itu, mereka dapat menggunakan kertas besar untuk membuat peta sekolah yang lengkap dengan legenda. Proyek ini juga dapat melibatkan kegiatan survei di mana siswa mengajukan pertanyaan kepada siswa lain, kakak kelas dan guru untuk mengumpulkan informasi tentang lingkungan sekolah.
Dipersiapkan :
Kertas Besar

3 Program Daur Ulang

Siswa dapat bekerja sama untuk mengembangkan program daur ulang di sekolah. Siswa dapat membuat kerajinan sederhana dari bahan yang dapat di daur ulang, contohnya pot tanaman dari galon bekas. Proyek ini dapat melibatkan kampanye kesadaran lingkungan dan pelaksanaan kegiatan praktis.
Dipersiapkan :
Galon bekas, cat dan Tanaman.

Di tutup atau diakhiri dengan agar Kegiatan MPLS SD/MI KURIKULUM MERDEKA TAHUN AJARAN .2023-2024 dapat berjalan dan sesuai dengan Kegiatan yang bertujuan dalam penerapan Karakter Profil Pelajar Pancasila dan Aksi Nyata.

Progam Zona Harapan dalam AksI Nyata  - DREAM

  • Membangun satu mimpi bersama
  • Kaizen (komitmen untuk mewujudkannya)
  • Membangun kolaborasi lewat    aktivitas sederhana
Demikian informasi mengenai Kegiatan - Kegiatan MPLS SD/MI KURIKULUM MERDEKA TAHUN AJARAN .2023-2024

SIlakan Download Versi lengkapnya pada Link INI